Petunjuk Teknis Pentas PAI Jabar 2018

Petunjuk Teknis 

Pentas PAI Jabar 2018

Download Free Juklak Juknis Pentas Panduan Sapta Lomba PAI Jawa Barat 2018 Revisi Terbaru Pendidikan Agama Islam (yang selanjutnya disebut PAI) tingkat Provinsi Jawa Barat merupakan ajang kompetetif siswa Sekolah Dasar yang diselenggarakan dalam rangka memperingati dan memeriahkan tahun baru Islam 1 Muharram 1439 Hijriyah. Peserta yang mengikuti lomba ini adalah siswa Sekolah Dasar yang berprestasi dalam bidang PAI dan diambil dari para juara masing-masing mata lomba yang diadakan di tingkat kabupaten/kota oleh pengurus Kelompok Kerja Guru Pendidikan Agama Islam (yang selanjutnya disebut KKG PAI) kabupaten/kota se-Provinsi Jawa Barat Pentas PAI terdiri dari 7 (tujuh) mata lomba, yaitu :

Petunjuk Teknis  Pentas PAI Jabar 2018

1. Lomba Cerdas Cermat PAI (beregu, terdiri dari 3 orang)***;
2. Lomba Ceramah (Pildacil)**;
3. Lomba Hifdzil Qur’an surat-surat pendek**;
4. Lomba Kaligrafi**;
5. Lomba Musabaqoh Tilawatil Qur’an**;
6. Lomba praktek kesempurnaan gerakan dan bacaan shalat fardhu berjama’ah (1 imam dan 1 makmum putra, 1 makmum putri)***;
7. Lomba Qasidah (minimal 9 orang, maksimal 15 orang)***.

Keterangan : 
*        : perorangan
**      : putra dan putri
***  : berkelompok Dalam upaya menyempurnakan ikhtiar agar dalam pelaksanaan kegiatannya dapat meminimalisir terjadinya hal-hal yang tidak direncanakan, maka kami panitia Pentas PAI tingkat Provinsi Jawa Barat menyusun dan mengesahkan petunjuk pelaksanaan sebagai pedoman dalam pelaksanaan kegiatan dimaksud. 

Kegiatan yang diselenggarakan sebagai program kerja tahunan KKG PAI Provinsi Jawa Barat dalam rangka ini, memiliki 3 (tiga) fungsi utama, yaitu :

1. Sebagai media untuk memperkokoh jalinan silaturahmi fungsional dalam upaya menopang ukhuwah islamiyah terutama di kalangan pengurus KKG PAI Provinsi, pengurus KKG PAI kabupaten/kota, guru PAI Sekolah Dasar, siswa berprestasi, dan seluruh kalangan yang bertujuan sama, yaitu memajukan pendidikan Islam;

2. Sebagai wahana untuk menumbuhkan semangat perjuangan (momentum Hijrah Nabi Muhammad saw) dalam upaya mewujudkan generasi islami masa depan yang cerdas, beriman, dan bertakwa (UU nomor 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional);

3. Sebagai media evaluasi kualitas guru PAI dan siswa berprestasi dalam bidang PAI perwakilan dari kabupaten/kota dengan berkompetisi secara adil.


Demikian petunjuk pelaksanaan Pentas PAI tingkat Provinsi Jawa Barat dengan pila bergilir GubernurJawa Barat ini kami buat agar semua pihak yang terkait dapat memakai petunjuk pelaksanaan ini sebagai acuan dalam pelaksanaannya. Selanjutnya, dalam petunjuk pelaksanaan ini  dapat anda Download pada akhir Postingan ini, selebihnya untuk nada pelajari lebih lanjut. dan Jiak terdapat kekeliruan redaksional maupun operasional. Untuk itu kami mohon agar pada saat pertemuan teknis (technical meeting), klarifikasi yang berkenaan dengan petunjuk pelaksanaan kegiatan ini dapat disampaikan. Akhirnya, kami berharap semoga Allah SWT Meridhoi ikhtiar kita bersama.

Download disini

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

  • Update Contoh SK UUS Contoh SK UUS Sekolah Download Free Update Contoh Surat Keputusan SK UUS Sekolah Model Revisi Terbaru 2018 yang merupakan sebuah t… Read More...
  • Contoh SK UAS Sekolah Contoh SK UAS Sekolah Download Segera Update Contoh SK UAS Sekolah Ujian Panitia Sekolah Revisi 2018 Terbaru yang merupakan sebuah tam… Read More...
  • Contoh SK Penyusunan KTSP Contoh SK Penyusunan KTSP  Download Free Contoh Format SK Penyusunan KTSP Panitia Pengawas Kurikulum 2006 Penyususn dan Pegem… Read More...
  • Contoh SK Try Out Contoh SK Try Out Download Free Update Contoh Format SK Try Out Panitia Pengawas Ujian USBN Nasional Revisi 2018 Terbaru ini yag berfu… Read More...
  • Contoh SK Penyusun RKAS Contoh SK Penyusun RKAS Download segera Contoh SK Tim Penyusun RKAS dan SK Tim Penyusum RKJM SK Penyusunan Program Sekolah rapbs Revis… Read More...

1 Response to "Petunjuk Teknis Pentas PAI Jabar 2018 "

  1. mohon Ma'af dan izin....sy download materi ini untuk acuan/referensi untuk pelaksanaan Pentas PAI thn 2019 di Kec.Rumpin Kab. Bogor.terimakasih

    ReplyDelete